Halaman

Selasa, 19 Januari 2021

Nasi Hijau Solusi Tepat Bagi Anak Yang Malas Mengkonsumsi Sayur.

#kulinerpubliklampung

Bandar Lampung - publiklampung.com -- Selain Nasi merah, dan Nasi putih, saat ini sudah muncul jenis nasi baru, yaitu nasi hijau. Jika masyarakat memilih nasi merah untuk mengurangi konsumsi nasi putih karena kadar gulanya yang lebih tinggi. Nasi hijau adalah ada pilihan sebagai nasi yang lebih sehat, yang rasanya tak kalah enak dengan nasi merah ataupun nasi putih

Nasi hijau by Zuela Kitchen yang bertempat di Jalan Karimun Jawa, Sukarame ini merupakan nasi yang terbuat dari rempah-rempah dan sayuran hijau pilihan yang kaya akan vitamin dan serat. Tanpa menggunakan santan, Monosodium Glutamat (MSG), dan juga tidak menggunakan pewarna sintetis. Sehingga nasi ini sangat aman dan sehat bila di konsumsi setiap hari.

#kulinerpubliklampung

Owner Zuela Kitchen, Nurul Hidayati yang merupakan memaparkan bahwa modifikasi nasi menjadi nasi hijau bermula akibat seorang anak nya yang selalu menolak untuk mengkonsumsi sayuran.

"terinspirasi dari anakku yang gak suka makan sayur, jadi aku adalah tipe orang yang suka dengan buah-buahan dan sayur-sayuran. Karna seperti yg kita tau sayur itu kan kaya akan vitamin dan serat. Jadi, aku cari akal gimana supaya anakku tetep makan sayur gitu," ungkapnya, Rabu (20/1)

#kulinerpubliklampung

Setelah berhasil mencoba membuat nasi hijau dan menarik perhatian sang anak, Hal tersebut menjadi inspirasi baru bagi Nurul untuk menjual nasi hijau sebagai solusi untuk anak-anak lain yang tidak suka mengkonsumsi sayur. 

Berbagai varian menu yang terdapat di Zuela Kitchen diantaranya,

-Paket nasi urap, atau nasi ayam bakar dengan pilihan nasi hijau, nasi putih, ataupun nasi merah.

-Paket nasi hijau sambal ranjau yang didalamnya terdapat nasi hijau, urap, orek tempe, lalapan, ayam serundeng yang biasa disebut ayam mandi, lalapan, dan peyek.

-Peyek yg super renyah  dengan 3 varian  rasa yakni kacang, teri dan rebon. 

-Tumpeng Nasi Hijau.

Selain makanan, Zuela kitchen juga menyediakan varian minuman berupa Thai Tea dan Milk Jelly.

Nurul juga mengatakan bahwa saat ini pembelian Paket nasi dan minuman hanya bisa diorder dengan cara take away, ataupun pemesanan via online melalui gofood, goshop, maxim, ataupun chat instagram yang buka mulai dari jam 8 pagi sampai jam 5 sore.

sumber : www.publiklampung.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

apa perbedaan HKI dan Paten dalam Penemuan Bidang Teknologi

  Kita mungkin sudah tidak asing dan sering mendengar kata hak cipta dan hak paten. Meskipun sudah familiar dengan paten dan cipta, masih ba...